Nias Utara||kompasnusa2.com
Kantor pemerintah seharusnya menjadi contoh kepada masyarakat sekitar dalam segi kebersihan lingkungan kantor. Namun hal itu sangat terbalik dengan kondisi salah satu kantor Pemerintah Kabupaten Nias Utara yakni kantor Bappeda.
Pasalnya beberapa awak media datang di Kantor Bappeda Kabupaten Nias Utara, Jumat (13/9/2024) untuk konfirmasi tentang Lingkungan yang tak terurus bagaikan hutan belantara. Hal itu bisa dilihat persis disudut pagar Kantor seperti sampah berserakan.
Ketika awak media melakukan wawancara kepada penerima tamu yang ada saat itu dengan tujuan mau konfirmasi dengan Ka. Bapeda, namun tamu tersebut bilang mereka lagi rapat. Sementara saat ditanya sama penerima tamu itu terkait lingkungan kantor mereka kotor macam tidak berpenghuni, mereka terdiam.
Dengan rasa kecewa saat itu akhirnya beberapa orang awak media memilih untuk keluar dari lingkungan kantor itu. Menurut warga yang kebetulan bertemu wartawan saat sampai disalah satu warung tidak jauh dari kantor tersebut menuturkan, warga sangat heran ketika diceritakan situasi lingkungan kantor Bappeda Nias Utara kotor. "Masa iya pak kotor, nggak mungkinlah biasanya ada kebersihan pak." kata warga itu sambil berlalu meninggalkan awak media.
Sementara ketika di hubungi Sekda Nias Utara Bazatulo Zebua via chat WhatsAppnya, Sabtu (14/9/2024) minta penjelasan terkait ada tidaknya anggaran setiap OPD untuk dana kebersihan, sampai berita ini disiarkan tidak ada respon.
(Tim/AZ)