Langkat||Kompasnusa2. com
Semarak Muharram 1446 H di Kecamatan Bahorok, khususnya Desa Perkebunan Pulo Rambung hadirkan Tabliq Akbar bersama Ustadz Ibnu Jarot Juhari, SPdI di Balai Karyawan PT Lonsum Perkebunan Pulo Rambung, Kecamatan Bahorok, Kamis (11/7/24).
Tabliq Akbar yang digelar menyambut 10 Muharram 1446 H itu dihadiri oleh Camat Bahorok Robby Deritawan, Manager PT Lonsum Perkebunan Pulo Rambung, beserta staf, Manager PT Lonsum Perkebunan Turangi, beserta staf,Manager PT Tong, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Nurida Lubis.
Tabliq Akbar Peringatan 10 Muharram 1446 H dengan mengambil tema: "Sucikan hati merajut silahturahmi. Jadikan semangat Muharram sebagai perubahan lebih baik dalam keimanan dan ketaqwaan serta menguatkan kembali persaudaraan dalam bermasyarakat.
Kades Nurida Lubis dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terimakasih yang sebesar-besarnya atas partisipasi pihak manajemen PT Lonsum Perkebunan Pulo Rambung yang luar biasa sehingga acara ini terlaksana dengan baik. Begitu juga ucapan terimakasih kami dari Pemerintah Desa Perkebunan Pulo Rambung kepada panitia yang sudah lelah untuk mempersiapkan segala kebutuhan pada pelaksanaan Tabliq Akbar peringatan 10 Muharram 1446 H.
Dia berharap momen 10 Muharram ini dapat menjadi titik awal yang penuh makna bagi masyarakat Kecamatan Bahorok khususnya Desa Perkebunan Pulo Rambung. Untuk itu, dia mengajak semua pihak yang hadir untuk bersama-sama melangkah lebih baik dari tahun sebelumnya.
Semangat religius juga terasa dalam ceramah yang disampaikan oleh Ustadz Ibnu Jarot Jauhari, SPdI. Para jamaah yang hadir nampak khusyu mendengarkan tausyiah atau kajian inspiratif untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan dalam kehidupan sehari-hari.
Nurida Lubis juga menyampaikan dengan diadakannya Tabliq Akbar ini para jemaah dapat menyerap ilmu yang disampaikan Ustadz Ibnu Jarot Jauhari, SPdI dan mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga Ukhuwah Islamiyah akan terjaga dan nantinya Desa Perkebunan Pulo Rambung diberkahi Allah SWT dapat terwujud.
Selain tabliq akbar, rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dalam semarak 10 Muharram 1446 H antara lain lomba adzan tingkat anak-anak dan remaja, lomba pembacaan ayat pendek tingkat anak-anak dan remaja, lomba tillawah tingkat anak-anak dan remaja, dan perlombaan nasyid.
Ustadz Ibnu Jarot Jauhari dalam ceramahnya menekankan agar sebagai umat Islam kita harus menjalankan toleransi beragama, kita dapat berhijrah, berbuat lebih baik lagi dari tahun kemarin, dengan meningkatkan amal ibadah sehingga kita menjadi pribadi umat islam yang lebih baik dari tahun ketahun, ujar Ustadz Ibnu.
(Tp110)